Hamka B Kady Resmikan Program Sanimas SPALDS di Takalar

SUARASELATAN, TAKALAR— Anggota DPR RI Komisi V Hamka B Kady melakukan persemian program Sanimas SPALD (Sistem Pengelolaan Air Limbah Domestik) dari kementerian PUPR di Desa Topejawa Kecamatan Mangrabombang, Kabupaten Takalar, Minggu, 12 Januari 2025.

Kedatangan anggota DPR tiga periode ini disambut suka cita oleh masyarakat Takalar.

Bacaan Lainnya

Dimana diketahui, Program Sanimas atau Sanitasi Berbasis Masyarakat adalah program untuk menyediakan prasarana air limbah bagi masyarakat di daerah kumuh padat perkotaan.

Sementara SPALD-S adalah sistem pengelolaan yang dilakukan dengan mengolah air limbah domestik di lokasi sumber, yang selanjutnya lumpur hasil olahan diangkut dengan JDIH Kementerian PUPR Page 3 – 3 – sarana pengangkut ke Sub-sistem Pengolahan Lumpur Tinja. 5.

Hamka B Kady menjelaskan, program ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas lingkungan dengan mengelola air limbah domestik secara efektif dan ramah lingkungan.

Seutas pita dibentangkan persis di depan bangunan Sanimas SPALDS. Hamka yang didampingi Kades dan tokoh masyarakat setempat menggunting pita tersebut sebagai simbol sarana tersebut siap dimanfaatkan.

Politisi senior Partai Golkar itu menerangkan, pelaksanaan SPALD-S sifatnya padat karya tunai. Kegiatan pembangunan yang lebih banyak menggunakan tenaga penduduk setempat, bukan dengan tenaga mesin.

“Tujuan utama dari program padat karya adalah untuk membuka lapangan kerja bagi masyarakat, terutama yang mengalami kehilangan penghasilan atau pekerjaan tetap, meningkatkan daya beli masyarakat dan tentunya menurunkan angka stunting.” Jelasnya.

Program pembangunan SPALDS ini merupakan salah satu program prioritas Kementerian PUPR dalam rangka meningkatkan akses masyarakat terhadap sanitasi yang layak dan mewujudkan lingkungan yang sehat dan berkelanjutan.

“Dengan adanya SPALDS, tidak adalagi masyarakat yang buang air besar di kebun-kebun atau sungai. Warga sudah punya WC yang dilengkapi dengan tanki septic sehingga lebih sehat dan lingkungan jadi lebih bersih.” Pungkasnya. (*)

Pos terkait