TAKALAR, SUARASELATAN – Pj. Bupati Takalar, Setiawan Aswad, di wakili oleh Sekda Takalar, Muhammad Hasbi, membuka acara Rembuk Guru di Museum Daerah Balla Appaka Sulapa’, Kabupaten Takalar, Rabu (10/01).
Kegiatan Rembuk Guru sebagai langkah awal dalam peningkatan kualitas pendidikan di Kabupaten Takalar dan menciptakan sinergi antara semua pihak terkait.
Sekda Takalar dalam sambutannya berharap kepada para guru untuk mengubah mengubah kinerja negatif.
“Saya harap di tahun 2024 bisa mengubah kinerja negatif, Peningkatan kinerja guru perlu diprioritaskan, mulai dari keaktifan melalui kehadiran dan sesuai dengan kurikulum yang berlaku” Ujar, Muhammad Hasbi.
Ia juga berharap agar Kepala Dinas Pendidikan lebih memperhatikan anak yang putus sekolah, serta mengingatkan agar pendidikan guru berkerja dengan berlandaskan pada pendidikan masing-masing.
Pada kesempatan yang sama Kadis Pendidikan Kabupaten Takalar, Muhammad Darwis, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan refleksi bagi pejabat baru dalam membangun konsolidasi.
“Di acara ini kami ingin membangun solidaritas, karena pendidikan tidak terlepas dari pimpinan dan kepala dinas. Namun, dukungan dari semua pihak terkait dengan dinas pendidikan sangat diperlukan,” ungkapnya.
Acara tersebut juga diwarnai sesi tanya jawab antara guru dan Pemerintah Daerah.
Hadir dalam acara ini, Sekdis Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Takalar, Koordinator Wilayah Bidang Pendidikan, pengawas sekretaris Takalar, ketua dewan pendidikan, ketua K3S, serta kepala sekolah dan guru se-Kabupaten Takalar.(*)